Dewan Kerja Cabang
(DKC) Gerakan Pramuka Kabupaten Aceh Tengah/ hari ini melakukan kunjungan ke
Gugus Depan Pramuka SMAN 9 Takengon Kecamatan Ketol Kabupaten Aceh Tengah /
untuk menindaklanjuti apa yang disampaikan oleh sangga kerja Gugus Depan SMAN 9
Takengon Iwan Fitra/ yang bahwasanya/ dengan adanya kegiatan Persami yang
diadakan beberapa waktu lalu / peserta anggota pramuka di sekolah itu saat ini
mengalami peningkatan yang cukup drastis//
Anggota Pramuka Gugus
Depan sekolah itu sebelumnya berjumlah 40 orang/ kini mengalami peningkatan
menjadi 60 orang // Hal ini merupakan Dampak Positif yang dihadirkan oleh
Organisasi Pramuka/ dalam menjunjung tinggi Sosial Kemasyarakatan dan Agama //
Ketua DKC ( Dewan Kerja
Cabang ) Gerakan Pramuka Kabupaten Aceh Tengah Riyan mengatakan / dalam
kunjungan ini/ pihaknya akan menyampaikan sedikit motifasi/ agar pelajar yang
mengikuti Organisasi Kepramukaan tersebut/ menjadi termotifasi untuk mengikuti
kegiatan-kegiatan/ yang nantinya akan dilakukan Oleh Organisasi Gerakan Pramuka
Kabupaten Aceh Tengah //
Riyan menambahkan / di
tahun 2012 ini banyak kegiatan kepramukaan yang akan digelar/ baik di tingkat
Kuartir Cabang/ Daerah/ maupun Tingkat Kuartir Nasional//
Yang kedepannya/
Pramuka akan menggelar pesta besar untuk golongan penegak/ yaitu Raimuna
Nasional/ di Papua 2012 mendatang // Namun karena kondisi di Papua saat ini
masih bergejolak/ atau memanas / maka kuartir cabang masih menunggu informasi
untuk kedepannya/ dari kuartir daerah Aceh / yang direncanakan akan digelar
bulan februari 2012 mendatang
Ade Mukhlis RRI/ Humas Scouts ////
Responses
0 Respones to "DAMPAK POSITIF PERSAMI DI SMAN 9 TAKENGON"
Posting Komentar